Jumat, 25 Februari 2011

Cara menggabungkan File*.001 dengan HJSplit

Bagi Anda yang suka download file-file yang berukuran besar bahkan hingga gigabyte, pasti pernah menemui file dengan format *.001. Jangan heran dengan format file tersebut, file tersebut file yang dipecah menjadi beberapa bagian sehingga memudahkan bagi para uploader untuk mengupload file tersebut.
Disini para uploader memecah file tersebut menjadi beberapa bagian kecil dengan suatu software pemecah file seperti HJSplit maka akan menghasilkan eksetensi baru di belakang nama file tersebut yaitu namafile.001, namafile.002, namafile.003, dst.
Namun terkadang terjadi kesalahan (gagal) dalam pemecahan file dan membuat file 001 yang merupakan hasil dari pemecahan file besar tersebut tidak dapat disatukan/digabungkan kembali. Saya pun pernah menemui hal itu dari  pengalaman yang saya dengan tidak adanya ekstensi asli dari file yang dipecah tersebut.
Sebagai contoh, Anda mendownload file yang mempunyai format avi yang telah dipecah sehingga memiliki ekstensi 001. Pada saat Anda mencoba menggabungkan file tersebut yang terjadi adalah tidak semua file 001, 002, dst yang merupakan bagian dari file avi tersebut ikut disatukan dan hanya ekstensi 001 saja yang di ekstrak oleh software HJSplit. Jika Anda mendapatkan masalah seperti ini maka cara untuk mengatasinya adalah dengan menambahkan ekstensi asli dari file 001 yang Anda download. Contoh, jika Anda mendownload file avi yang telah dipecah sehingga memiliki file ekstensi 001 seperti yang telah disebutkan sebelumnya diatas, maka tambahkan ekstensi *.avi sebelum ekstensi *.001 setelah nama file download Anda. Seperti ini: namafileAnda.avi.001, namafileAnda.avi.002, namafileAnda.avi.003, dst.
Selain dapat memecah file, tentunya HJSplit juga dapat menyatukan file-file yang telah dipecah. Berikut adalah langkah-langkah menggabungkan file *.001 dengan HJSplit:
1.      HJSplit disini merupakan aplikasi portable (tidak perlu diinstal). Jika Anda belum mempunyai HJSplit dapat di download disini.
2.      Setelah berhasil di download, jalankan program HJSplit tersebut.
3.      Pilih menu Join.
4.      Dari jendela baru yang keluar tekan tombol input file, lalu cari file 001 yang ingin Anda gabungkan (perlu diingat bahwa hanya file 001 yang dipilih, file 002 tidak perlu dimasukkan dan akan otomatis di deteksi oleh HJSplit).
5.      Di tombol Output tentukan lokasi tempat file tersebut yang akan digunakan, secara default letak file hasil penggabungan akan disamakan dengan lokasi dari file 001.
6.      Setelah selesai mengambil file dan dan memilih lokasi output file, tinggal klik tombol Start dan tunggu sampai selesai.

Semoga artikel ini dapat bermanfaat bagi Anda.

0 komentar

Posts a comment

Situs Warta. Diberdayakan oleh Blogger.
 
© 2011 Situs Warta
Designed by Blog Thiết Kế
Back to top